Rabu, 21 Oktober 2015

20 Pesepakbola dengan Sepatu yang Digunakan

20 Pesepakbola dan Model Sepatu Yang Digunakan 
Sepatu dan Sepakbola, keduanya bersifat 'partner abadi'. Rasanya aneh juga kalau menyaksikan para pesepakbola yang sedang beraksi di lapangan hijau, namun mereka tidak menggunakan alas kaki/sepatu.



Di era modern, pertimbangan pesepakbola dalam pemilihan sepatu tidak hanya dari segi fungsional saja. Motif desain, kenyamanan, apparel ternama, atau bahkan bagian dari kesepakatan sponsorship/endorsing.

Berikut ini kami sajikan kepada Bolaneters, kolom editorial mengenai "20 Pesepakbola dan Model Sepatu Yang Digunakan" selengkapnya.[intial]





20. Joe Hart

Joe Hart
Umbro Geometra Pro II

Meski musim depan Manchester City tidak lagi menggunakan Umbro sebagai sponsor apparel, namun hal itu tidak menghentikan Joe Hart untuk terus memakai sepatu Umbro Geometra Pro II. Untuk seorang kiper, keunggulan performa sepatu ini pada fleksibiltas dan aerobika.


19. Eden Hazard

Eden Hazard
Nike GS Concept II

Untuk tipikal pemain seperti Eden Hazard, sepatu Nike GS Concept II sangat cocok bagi pesepakbola yang mengandalkan kecepatan dan kelincahan. Karena sepatu ini terbilang cukup ringan.


18. Marco Reus

Marco Reus
Puma PowerCat 1.12

Sepatu Puma PowerCat 1.12 sangat cocok digunakan untuk pemain serba bisa; Marco Reus misalnya. Performa Reus sama baiknya ketika ia diposisikan sebagai winger dan striker. Selain itu, PowerCat 1.12 adalah opsi ideal bagi mereka yang mengedepankan keakurasian.


17. Luis Suarez

Luis Suarez
Adidas F50 adiZero

Untuk tipikal pemain lincah seperti Luis Suarez, maka sepatu Adidas F50 adiZero adalah pilihan yang tepat. Selain ringan, sepatu ini memang dibuat untuk pemain yang kerap melakukan akselerasi.


16. Thiago Silva

Thiago Silva
Nike CTR360 Maestri III

Selain handal dalam menjaga lini pertahanan, Thiago Silva juga mampu mengatur ritme pertandingan. Nike CTR360 Maestri III sanggup memfasilitasi pesepakbola dengan tipikal seperti Silva.


15. Edinson Cavani

Edinson Cavani
Adidas F50 adiZero

Edinson Cavani adalah striker pekerja keras. Determinasi serta dedikasinya tidak perlu ditanyakan, pemain Timnas Uruguay ini akan memberikan 100% kemampuannya. Melihat agresivitas Cavani, maka Adidas F50 adiZero adalah opsi yang bijak.

14. Gareth Bale
Gareth Bale
Adidas F50 adiZero

Gareth Bale adalah tipikal pemain yang simple. Ketika one on one, ia lebih suka memakai kecepatan larinya daripada trik-trik ribet. Untuk itulah Bale memilih Adidas F50 adiZero, karena sepatu ini di desain untuk para 'pelari'.


13. Manuel Neuer

Manuel Neuer
Adidas adiPure 11Pro

Saat ini, Manuel Neuer adalah salah satu kiper terbaik di dunia. Selain itu, kiper asal Bayern Munich ini memakai sepatu Adidas adiPure 11Pro guna melengkapi performanya di lapangan hijau. Untuk kiper yang mengedepankan keseimbangan, kelicahan, serta kenyamanan dalam menendang bola, maka sepatu keluara Adidas ini cocok untuk dipakai.


12. Radamel Falcao

Radamel Falcao
Puma evoSPEED 1

Mencetak gol sudah menjadi naluri seorang Radamel Falcao, dan potensi menjadi pemain besar telah tercium oleh beberapa perusahaan apparel ternama. Hal inilah yang membuat Puma ngotot mendapatkan tanda tangan El Tigre pada September 2011. Saat ini, striker Timnas Kolombia itu memakai sepatu Puma evoSPEED 1, guna menambah kepercayaan diri kala berhadapan dengan penjaga gawang lawan.


11. Nemanja Vidic

Puma King 2013

Meski belakangan ini Nemanja Vidic kerap dilanda cedera, namun ia tetap salah satu bek terbaik di dunia. Saat pulih dari cedera, Vidic melakoni laga comeback dengan sepatu Puma King 2013. Untuk pertimbangan fleksibilitas dan kualitas kontrol bola, sepatu ini sangat direkomendasi.


10. Neymar

Neymar
Nike Vapor IX

Neymar adalah salah satu ikon brand Nike dalam bidang sepakbola. Sama halnya seperti tipe mercurial lainnya, sepatu Nike Vapor IX dibuat seringan mungkin guna memfasilitasi kelincahan pemain yang kerap memakai trik-trik olah bola, seperti Neymar.


9. Yaya Toure

Yaya Toure
Puma King 2013

Yaya Toure memakai sepatu Puma King 2013, guna mengoptimalkan pergerakannya dalam hal mobilitas. Tak hanya membantu dalam akurasi umpan saja, tetapi sepatu ini juga meningkatkan akurasi tendangan.


8. Sergio Aguero

Sergio Aguero
Puma evoSPEED 1

Untuk kecepatan dan akurasi tendangan yang maksimal, sepatu Puma evoSPEED 1 sangat direkomendasi. Untuk itulah Sergio Aguero memilih sepatu keluaran Puma, guna menunjang skill yang ia miliki.


7. Wayne Rooney

Wayne Rooney
Nike T90 Laser IV

Untuk pesepakbola dengan tipikal deep-lying forward, seperti Wayne Rooney, keunggulan sepatu Nike T90 Laser IV yang mengedepankan kestabilan tenaga dan kecepatan, cocok dipakai untuk pemain seperti Wazza.


6. Zlatan Ibrahimovic

Zlatan Ibrahimovic
Nike Vapor IX

Mungkin, beberapa dari kalian beranggapan bahwa Zlatan Ibrahimovic tak pantas menggunakan sepatu Nike Vapor IX. Karena rata-rata pemain yang bertubuh besar memakai sepatu yang unggul dalam hal akurasi dan power.

Namun, karena Ibra termasuk penyerang berskill tinggi dan kerap menggunakan trik olah bola yang unik, maka ia memilih Nike Vapor IX sebagai pelengkap performa saat berlaga di lapangan hijau.


5. Xavi Hernandez

Xavi Hernandez
Adidas Predator LZ

Xavi salah satu jendral lapangan tengah terbaik di dunia, kiprahnya bersama Barcelona FC dan Timnas Spanyol memukau sejumlah mata pengamat sepakbola. Selain itu, Xavi menggunakan sepatu Adidas Predator LZ saat berakasi di lapangan hijau.


4. Robin van Persie

Robin van Persie
Adidas adiPower Predator

Meski Adidas telah meluncurkan varian terbaru seri Predator LZ, Robin van Persie ternyata enggan move-on dari sepatu adiPower Predator-nya. Selain masih berfungsi dengan baik, RVP sudah mulai menemukan chemistry dengan sepatu tersebut.


3. Andres Iniesta

Andres Iniesta
Nike CTR 360 Maestri III

Kita ketahui Nike CTR360 Maestri III adalah sepatu para playmaker, dan sepertinya Andres Iniesta telah menjadi 'pelanggan tetap' produk ini. Karena sepatu ini didesain sedemikian rupa untuk memudahkan mengontrol bola disaat bermain.


2. Cristiano Ronaldo

Cristiano Ronaldo
Nike Mercurial Vapor IX

Cristiano Ronaldo adalah referensi apparel Nike untuk mendesain sepatu Mercurial Vapor IX. Ketika keduanya menjalin kerjasama, Nike dan CR7 sukses memasarkan produk tersebut ke seluruh belahan dunia.


1. Lionel Messi

Lionel Messi
JIka CR7 identik dengan Sepatu Nike Mercurial Vapor, maka Lionel Messi identik dengan Adidas F50 adiZero. Sebenarnya cerita La Pulga dan Ronaldo dalam hal ini tidak ada bedanya. Keduanya sama-sama brand image apparel ternama dunia. Jadi, bisa menyimpulkan sendiri kan?

Tidak ada komentar:

Posting Komentar